HMPS MD GELAR BINCANG SANTAI BUKA FORUM DISKUSI ILMIAH
- Kategori : Kampus
- Dibaca : 570 Kali
Panyabungan - 13 Desember 2021 HMPS MD gelar kegiatan bincang santai Mahasiswa dan Dosen dengan membuka forum diskusi ilmiah di Taman STAIN Mandailing Natal, Kamis, 09/12/2021.
Kegiatan ini merupakan suatu wadah diskusi untuk menambah wawasan serta menjalin silaturahmi antara Mahasiswa dan Dosen Prodi MD. Rencananya, kegiatan BFDI ini akan rutin dilakukan setiap bulannya dengan mengangkat tema-tema yang menarik dan mendatangkan Narasumbernya.
Kegiatan diskusi ini dibuka langsung oleh Ka.Prodi Manajemen Dakwah, Siti Rahma Harahap, M.A. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan BFDI ini dilakukan dalam rangka membangun suasana akademik di lingkungan Prodi MD secara khusus antara Mahasiswa dan Dosen. Tujuan dari kegiatan ini ialah untuk menambah pengetahuan Mahasiswa dibidang akademik serta mempererat hubungan kekeluargaan prodi MD. Ka Prodi Manajemen Dakwah menuturkan bahwa dengan adanya kegiatan ini nantinya prodi MD diharapkan dapat diramaikan dengan kegiatan ilmiah dengan menggali keilmuan yang sesuai dengan program studi, responsif terhadap teori-teori baru dan juga responsif terhadap aturan-aturan pemerintah yang terkait dengan program studi MD.
Sebagai kegiatan pembuka, panitia mengadakan kegiatan Bincang Santai Buka Forum Diskusi Ilmiah dengan mengangkat tema diskusi "Peluang dan Tantangan Mahasiswa MD dalam mengaplikasikan Ilmu Manajemen Dakwah di Masyarakat". Narasumber yang dihadirkan adalah Nanang Ariyanto, M.A (Dosen MD). Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh anggota HMPS yang merupakan panitia kegiatan yang di Ketuai oleh Rahmat Efendi Rangkuti dengan anggota seluruh mahasiswa Prodi MD serta para Dosen Prodi MD. Perbincangan berlangsung sangat menarik dengan adanya tanya jawab dari mahasiswa dan narasumber.